8 tahun lalu, Luthfi
 mendirikan jamaah pengajian Al-Hafiizh beranggotakan 10–15 orang. 
Kegiatan rutin keagamaan ini bermula dari keinginan Luthfi untuk 
memanfaatkan rumah barunya yang telah lama kosong dengan hal yang 
bermanfaat. Kini, pengajian Al Hafiizh bahkan bisa menampung hingga 400 
anggota.
“Ini baru beberapa hari sejak saya memutuskan berhijab. Tetap dengan 
gaya saya, mematchingkan busana dan mix and match baju-baju lama. Kalo 
lagi suka kasual, malah saya menggunakan boots. Sekarang ini lagi 
seru–serunya bereksperimen bagaimana menampilkan busana muslim yang 
bener–bener gaya,” ucap wanita yang mengagumi teman virtual 
Instagramnya, seorang sosialita muslim New York yang selalu trendy dan 
kini menjadi patokan stylenya. Luthfi juga tak segan memadupadankan gaya
 glamor berbranded versus jilbab-jilbab tanah abang.
Saat itu, Luthfi tampil cantik dengan busana kreasi desainer Mode Gaya Glamour Tapi Santun
 Paul Ropp asal New York dengan paduan warna marun dan ungu. Diserasikan
 dengan tas Hermes ungu pekat dan sepatu ungu terang. Melengkapi 
penampilannya yang lux, iamenggunakan jam tangan Rolex dan cicin 
Bvlgary, tidak lupa Blackberry Porche menemani aktifitas komunikasinya.
Evie Jovi (45 tahun), Sekretaris
Mode Gaya Glamour Tapi Santun – Berprofesi sebagai 
seorang sekretaris, Evie mencoba membagi waktu untuk bisa ikut dalam 
kegiatan pengajian Al Hafiizh. Sebelumnya, ia mengaku baru bergabung 
dengan kelompok pengajian ini.
Meski belum berjilbab, Evie berusaha untuk memulainya dengan banyak 
menggunakan pakaian yang lebih santun. Jika hadir dalam pengajian, ia 
memilih menggunakan long dress dengan jilbab simpel tanpa banyak pernik 
aksesoris.
“Saya suka sesuatu yang feminim elegan dengan warna pastel dan sedikit memadu motif. Nggak suka yang rame sama motif” ucap Evie.
Pada penampilannya kali ini, ia menggunakan long dress berwarna krem 
dengan aksen motif pada bagian lengan yang dibeli di Mekkah. Untuk 
jewelry, Evie mengenakan Bvlgary dan jam tangan Frank Muller. Sementara 
aksesoris lain, Evie memilih tas dengan aksen bulu berwarna biru pucat 
yang begitu menarik perhatian.
Home »
 » Mode Gaya Glamour Tapi Santun
Mode Gaya Glamour Tapi Santun
Penulis : modis on Kamis, 15 November 2012 | 20.35
Related posts:
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
  home
 Home
Posting Komentar